Sambut Tahun Baru, Pesmadai Silaturrahmi ke PT. Manasik Haji Umroh

Date

Pada Selasa, (26/12/2023), Direktur Pesmadai, Ustadz Ahmad Muzakki, bersilaturrahmi dengan teman lamanya, Ustadz H. Alfitrah Piama di kediamannya di Cinere, Jakarta Selatan.

Alfitrah Piama merupakan da’I sekaligus pengusaha muda yang sukses. Usaha miliknya, PT. Manasik Haji Umrah (MHU) semakin berkembang dan mendapat kepercayaan yang tinggi dari masyarakat yang ingin berangkat ke baitullah.

Pada silaturrahmi tersebut, sembari menikmati kopi hangat dan goreng pisang, kedua tokoh muda ini bercerita dan mengenang masa-masa mereka mengasuh pondok pesantren di Kayu Manis, Bogor.

“Alhamdulillah ya, gak disangka, teman-teman kita dulu semuanya jadi orang. Barangkali inilah keberkahan mengurus pesantren dan Al-Qur’an,” ucap H. Fitrah.

“Ada jadi pengusaha, adad ulu bagian masak-masak tapi sekarang sedang studi di luar negeri, dan ada juga yang dulu di pesantren hanya bagian sapu-sapu, kebersihan, tetapi sekarang sudah punya pesantren besar dengan ribuan santri di Sulawesi,” sambung pria asal Nusa Tenggara ini.

Ustadz Ahmad Muzakki menimpali, bahwa perjalanan dakwah memang penuh tantangan. Namun kita harus yakin bahwa pertolongan Allah selalu datang pada saat yang tepat.

“Betul, saat kita berjuang di jalan Allah, pertolongan selalu datang kepada kita setelah kita berlelah ikhtiar, kita harus yakin dengan itu,” ujar pimpinan Pesmadai ini.

Saat ini, MHU milik Ustadz Fitrah rutin memberangkatkan ratusan jamaah setiap bulannya ke tanah suci. Dilansir dari laman instagramnya @manasikhajiumrah, saat ini daerah yang paling banyak berasal dari Nusa Tenggara.

“Basis utama kami di Nusa Tenggara. Karena saya asalnya dari NTT dan istri dari NTB,” terangnya.

Sebagai pengusaha muda yang sukses, Ustadz Muzakki menawarkan agar H. Fitrah berkenan mengisi kajian dan menyapa mahasantri Pesmadai yang baru saja pindah ke asrama baru, setelah asrama lama habis masa kontraknya.

Pada pertemuan itu juga H. Fitrah menyediakan diri untuk berbagi cerita dan inspirasi kepada mahasantri Pesmadai dalam waktu dekat yang dijadwalkan pada Rabu, 27/12/23. *Rizki Ulfahadi

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More
articles

id_ID
id_ID
Scroll to Top